Presiden UEFA Michel Platini melontarkan pernyataan tentang Andrea Pirlo terkait bursa pemain terbaik dunia 2012, serta wacana lama soal penerapan teknologi dalam pertandingan sepakbola.
Dari daftar nominasi peraih penghargaan FIFA Ballon d'Or yang telah rilis, Pirlo termasuk di antaranya. Dua pemain Italia terakhir yang pernah menyabet penghargaan sebagai pemain terbaik dunia maupun Eropa adalah Roberto Baggio (1993) dan Fabio Cannavaro (2006).
"Pirlo main sangat baik dan saya pikir dia bisa memenangi Ballon d'Or. Tapi memang banyak juga kandidat lain yang kuat," ucap Platini kepada Radio 2 yang dilansir Football Italia.
Orang nomor satu di UEFA itu, yang berasal dari Prancis dan salah satu pemain legendaris Juventus, juga ditanyakan soal sejumlah kontroversi wasit yang akhir-akhir ini marak diperdebatkan terutama di Inggris dan Italia. Wacana penggunaan teknologi pun kembali "ditagih" pada dia.
"Kalau kita menerapkan itu, maka kita juga harus memutuskan setiap offside, setiap free kick dan setiap tendangan penjuru dengan teknologi itu -- karena wasit bisa melakukan kesalahan kapanpun," jawab Platini.
(Source @detik)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !