Realistis, Persib Targetkan Minimal Runner Up - FORUM BOBOTOH PERSIB BANDUNG
Headlines News :
Home » » Realistis, Persib Targetkan Minimal Runner Up

Realistis, Persib Targetkan Minimal Runner Up

Written By Unknown on Friday, May 17, 2013 | 11:50 AM



bobotoh-go.blogspot.com - Ketatnya persaingan pada paruh kedua kompetisi ISL 2013, menuntut Persib untuk berpikir dua kali dalam menancapkan target. Peluang juara memang masih terbuka, tapi Maung Bandung tetap harus realistis.

Manajer Persib Umuh Muchtar mengatakan, sudah berbicara dengan Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Glen Sugita, terkait target realistis yang harus diusung Persib musim ini. Dia mengatakan, kalau pun akhirnya Persib harus finis di posisi runner up, tentu saja akan disyukuri, apalagi bisa kesatu.

Persib saat ini tertinggal tujuh angka dari pemuncak klasemen sementara Persipura Jayapura. Saingan berat lainnya adalah Sriwijaya FC dengan 39 poin dan Arema Cronous, 35 poin.
"Saya kemarin sudah ngobrol dengan Pak Glen, minimal kalau kita enggak kesatu, peringkat dua juga enggak apa-apa," kata Umuh pada keterangan persnya di Lapangan Futsal 54,Jalan Desa Kota Bandung, Kamis (16/5).

Kendati demikian, Umuh menegaskan, tim besutan Pelatih Djadjang Nurdjaman akan terus berjuang pantang menyerah untuk menggeser Persipura diperingkat pertama. Terlebih, Sergio van Dijk dan kawan-kawan memiliki keinginan dan motivasi untuk merebut trofi juara musim ini. "Insya Allah, kalau Allah memberikan jalan kita bisa. Mungkin malah kesatu," harap Umuh.
Share this article :

3 comments:

LOWONGAN KERJA TERBARU 2013

525755 518104371583540 1760811584 n

Popular Posts

 
Support : Creating Website | LenteraHitam | Bobotoh Persib
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. FORUM BOBOTOH PERSIB BANDUNG - All Rights Reserved